How To : Install ProFTPD on Debian Server 8.6

10.00 SelviHood 0 Comments


Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Hallo! Welcome back on SelviHood's! Kali ini saya ingin sedikit sharing tentang server, yaitu FTP server. Let's check this out!

A. Latar Belakang
Server adalah sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan tertentu dalam sebuah jaringan komputer. Layanannya bisa berupa repository, database, web server, mail server, DNS server, dan lain sebagainya. Bila server dijadikan sebagai database server, maka diperlukan jalur atau alat untuk mengunduh dan mengunggah data ke server.

B. Pengertian
Server merupakan sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan tertentu dalam sebuah jaringan komputer.

Protokol pengiriman berkas (File Transfer Protocol) adalah sebuah protokol internet yang berjalan di dalam lapisan aplikasi yang merupakan standar untuk pengiriman berkas (file) komputer antar mesin-mesin dalam  antar jaringan.

ProFTPD (kependekan dari Pro FTP daemon) adalah sebuah FTP server. ProFTPD merupakan software sumber terbuka dan gratis, kompatibel dengan sistem Unix-like dan Microsoft Windows (via Cygwin).

C. Maksud dan Tujuan
Untuk mengetahui cara mengistall software mengaktifkan FTP di server.

D. Alat dan Bahan
1. 1 buah PC server yang sudah di install Debian 8.6
2. Koneksi internet

E. Jangka Waktu Pelaksanaan
5 menit

F. Tahap Pelaksanaan
1.  Buka Terminal pada server, masuk sebagai Superuser

2. Install ProFTPD

3. Pilih Standalone

4. Masukkan ftp://<alamat ip server>

5. ProFTPD siap digunakan!

G. Kesimpulan
Dengan mengetahui tentang cara menginstall software untuk menjalankan protokol pengiriman berkas (FTP), administrator server dapat lebih mudah melakukan unggah dan unduh berkas dari server. Pengguna juga dapat mengunduh file dengan catatan mengetahui username dan password yang ada.

H. Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/Peladen
https://id.wikipedia.org/wiki/Protokol_Transfer_Berkas
https://en.wikipedia.org/wiki/ProFTPD

Sekian postingan saya kali ini, Semoga bermanfaat!
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
Wanna Know More About Tech? Stay Tune On SelviHood's!

0 komentar: