How To : Install Monitorix On Debian 8.6
Assalamualaikum Wr. Wb.
hallo! Welcome back on SelviHood's! Kali ini, saya akan sedikit sharing tentang server, yaitu tentang mengistall monitoring server di Debian 8.6. So, Let's check this out!
A. Latar Belakang
Server adalah sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan tertentu dalam sebuah jaringan komputer. Layanannya bisa berupa repository, database, web server, mail server, DNS server, dan lain sebagainya. Bila server dijadikan sebagai database server, maka diperlukan jalur atau alat untuk mengunduh dan mengunggah data ke server.
Untuk membangun sebuah server, tentu diperlukan hardware yang mumpuni agar mampu menyokong kerja server yang tidak ringan. Walaupun sudah dibekali dengan hardware yang paling mumpuni sekalipun, perlu rasanya untuk memantau keadaan server agar tidak menyebabkan masalah di kemudian hari dan kinerjanya selalu terkontrol dengan baik.
B. Pengertian
Server adalah sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan tertentu dalam sebuah jaringan komputer.
Monitoring (bahasa Indonesia: pemantauan) adalah pemantauan yang dapat dijelaskan sebagai kesadaran (awareness) tentang apa yang ingin diketahui, pemantauan berkadar tingkat tinggi dilakukan agar dapat membuat pengukuran melalui waktu yang menunjukkan pergerakan ke arah tujuan atau menjauh dari itu.
C. Maksud dan Tujuan
Untuk mengetahui cara mengistall software monitoring server
D. Alat dan Bahan
1. 1 buah PC yang sudah di install Debian 8.6
2. Koneksi Internet
E. Jangka Wakt Pelaksanaan
5 Menit
F. Tahapan Pelaksanaan
1. Buka web resmi Monitorix
2. Pilih Download
3. Copy URLnya
4. Buka Terminal, masuk sebagai Superuser. Lalu, ketikkan wget <paste link yang sudah di copy>
5. Install software yang sudah di download
6. Buka Browser, lalu masukkan ip:port/monitorix
G. Kesimpulan
Dengan memantau server, kita dapat mengontrol kinerja server kita apakah terlalu berat atau tidak. Selain itu, dengan mengetahui penggunaan RAM dan Prosesor selama kita bekerja dengan server tersebut, dapat menjadi tolak ukur kita tentang kecukupan hardware yang ada dengan kebutuhan.
H. Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/Peladen
https://id.wikipedia.org/wiki/Monitoring
Sekian postingan saya kali ini, Semoga bermanfaat!
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
Wanna Know More About Tech? Stay Tune On SelviHood's!
0 komentar: