Membuat PC Router dengan Debian 8.6

09.40 SelviHood 0 Comments

Assalammualaikum Wr. Wb.

A. Latar Belakang
Debian adalah sistem operasi yang biasa digunakan sebagai server karena dikenal dengan kehandalan dan kestabilannya. Selain menjadi server, Debian ternyata bisa difungsikan menjadi router yang tak kalah handal dengan router asli.

B. Pengertian
Debian (/[unsupported input]ˈdɛbiən/) adalah sistem operasi komputer yang tersusun dari paket-paket perangkat lunak yang dirilis sebagai perangkat lunak bebas dan terbuka dengan lisensi mayoritas GNU General Public License dan lisensi perangkat lunak bebas lainnya.

Perute atau penghala (bahasa Inggris: router) adalah sebuah alat yang mengirimkan paket data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai penghalaan.

C. Maksud dan Tujuan
untuk mengetahui dan memahami tentang cara menmbuat PC Router dengan sistem operasi Debian 8.6 Jessie

D. Alat dan Bahan
1. 1 buah PC yang sudah diinstall Debian 8.6 Jessie
2. Koneksi Internet
3. 1 buah PC Client

E. Jangka waktu Pelaksanaan
30 menit

F. Tahapan Pelaksanaan
1. Pertama kita remote PC menggunakan Openssh, dengan perintah " ssh root@192.168.x.x " disini saya masuk dengan perintah " ssh blitung@192.168.111.14 "

 2. Kemudian kita sudah masuk ke PC nya, lalu kita ketik perintah " nano /etc/network/interfaces " untuk mengedit alamat ip kita.





 3. Jika sudah selesai kita ketikan perintah " ctrl+X > Y > enter "

 4. Kemudian kita restart dengan perintah " service networking restart ".

 5. Kemudian kita edit konfigurasi sysctl.conf dengan perintah " nano /etc/sysctl.conf ".


 6. Cari Bagian net..ipv4.ip_forward.



 7. Hapus tanda pagar " # " unutk menghidupkan ip forwardnya.


  8. Ubah bagian /proc/sys/net/ipv4/ip_forward dengan perintah " nano /proc/sys/net/ipv4/ip_forward "



 9. Ubah angka yang semula 0 menjadi 1 yang berfungsi menghidupkan ip forward.


 10. Cek ip tables menggunakan perintah " iptables -t nat -L " jika masih kosong maka kita langsung masukan konfigurasinya isikan perintah  " iptables -t nat -A POSTROUTING -s 192.168.222.0/28 -j MASQUERADE "


 11. Cek Konfigurasi yang tadi, apakah masih kosong atau sudah terisi.Dengan perintah " iptables -t nat -L ".



 12. Sambungkan client dengan Debian Router buka web atau situs seperti google, contoh google.com

G. Kesimpulan
Dengan memfungsikan Debian sebagai router maka kita akan tahu bahwa tidak selamanya Debian berfungsi sebagai sistem operasi untuk dekstop maupun server. Selain itu, kita juga bisa lebih memahami konsep suatu router bekerja dan apa saja yang dibutuhkan untuk membuat sebah router bekerja.

H. Referensi
https://id.wikipedia.org/wiki/Debian
https://id.wikipedia.org/wiki/Penghala
http://www.dimasajie33.ga/2017/03/membuat-pc-router-debian-8.html

Wassalammualaikum Wr. Wb.

0 komentar: